Home » » Tiang Layar Kehidupan

Tiang Layar Kehidupan

Assala_mu'alaikum wrwb...
Selamat petang saya ucapkan untuk menyapa sahabat-sahabat PK dimanapun berada. Semoga tetap selalu dalam lindungan yang Maha Kuasa, Amiin Alla_humma amiin. Buat yang kemarin yang inbox saya via Google + dikarenakan bahasa yang tersaji cuma menggunakan bahasa indonesia saya minta maaf, untuk sementara tetap gunakan google translate jika ingin ikut nimbrung bersama sahabat-sahabat yang lain :D ... Mudah-mudahan jika ada kesempatan, Admin akan mencoba untuk menyajikan postingan dalam versi bahasa anda ( berharap ini dibaca dan ditranslate via google atau google chrome. Yang merasa tidak butuh, harap lewati saja permakluman ini)... :D
Okelah, tidak perlu banyak basa-basi mari kita langsung aja ke TKP :D ....



Masih saja aku tertunduk malu menatap langit
Batin seolah malu untuk menatap sinar mentari
Perjalana hidup sekan terus-menerus diiringi gemuruh sengit
Hendak bagaimana lagi sikap diri kuatkan perkara hati

Ragam macam cobaan hidup telaah ku dapatkan
Tetap ku lalui tiap jalan dengan selancar kebijaksanaan
Harapkan ketenangan bathin serta ridha-Nya ku dapatkan
Yang pada akhirnya terang kan datang menyusul gelapnya keadaan

Sebuah hakekat pasti yang selama ini ku pegang
Terhadap janji Rabb-ku bagi hamba Nya yang berjuang
Ganjaran pasti didapatkan atas ikhtiar yang terjelang
Cukuplah rasanya ulasan diri ku jadikan penopang

Biarkan nakhoda kapal tambatkan sauh jangkar
Akan kuambil peran diri sebagai tiang layar
Meski layar diturunkan dan tiada lagi memberi tatar
Aku akan tetap berdiri kokoh menyapa angin yang rela melamar

Setidaknya saat ini aku masih bisa melihat samudera
Meski langit hanya bisa ku pandang melalui fatamorgana
Bukankah akan lebih tumbuh kerinduan untuk memandangnya nyata
Ketimbang mereka yang memandang congkak keluhkan panas hujan seakan tiada rela
Membuat langitpun tiada ingin lirih untuk menyapa
Dan kepada mereka lah ku sampaikan daku turut berduka cita...


Terima kasih telah berkunjung ke tempat kami :)

By PUISI KEHIDUPAN

Comments
0 Comments

0 komentar:

Fanspage